Sinopsis Bawri Chhori, Perjalanan Seorang Istri Ke London untuk Balas Dendam pada Suaminya

Sinopsis Bawri Chhori, Perjalanan Seorang Istri Ke London untuk Balas Dendam pada Suaminya

  • Film
  • May 24, 2022
  • No Comment
  • 216

Sinopsis Bawri Chhori — Bagaimana jadinya jika seorang wanita mendatangi prianya ke negeri seberang tapi untuk membalaskan dendamnya, bukan untuk mengejar cintanya? Ini terdapat dalam film Bawri Chhori, film besutan sutradara Akhilesh Jaiswal ini rilis pada tahun 2021 lalu yang dibintangi oleh Aahana Kumra.

Film ini mengusung genre slice of life dengan durasi 82 menit. Penonton akan menyaksikan film Bollywood dengan latar kota London yang menyenangkan. Meski Bawri Chhori seringkali disebut-sebut mirip dengan film serupa berjudul Queen, tapi film ini cukup potensial dan menarik untuk Anda saksikan.

Penasaran dengan jalan ceritanya? Yuk, simak sinopsis Bawri Chhori movie berikut ini!

Baca juga: Sinopsis Table No 21, Saat Hadiah Berlibur Berujung Petaka

Sinopsis

Menceritakan kisah seorang wanita bernama Radhika (Aahana Kumra), ia ditinggalkan oleh suaminya setelah melangsungkan pernikahan mereka. Merasa tak terima, Radhika lalu melakukan perjalanan ke London untuk membalaskan dendam pada suaminya. Radhika ingin suaminya merasa bersalah dan membuatnya membayar atas kesalahan besar yang telah diperbuatnya.

Bahkan, tak tanggung-tanggung Radhika sampai mencari cara untuk membuang mayat. Rencananya, ia akan memotong tubuh suaminya dan membuatnya menjadi acar daging lalu menjadikannya sebagai makanan babi. Tapi sebelum itu, Radhika melewatkan perjalanan panjang sebelum menjalankan dendamnya.

Baca juga: Nonton Kahaani 2 (2016), Film Bollywood Bergenre Thriller-Mystery

Radhika bertemu dengan teman lama, yaitu Aanad (Vikram Kochhar), yang membimbingnya selama di London. Ia banyak membantu, mulai dari pencarian suami Radhika, hingga saat bertemu dengan penjahat jalanan yang merampok barang-barangnya.

Hingga suatu hari, Radhika bertemu dengan seorang wanita muda asal Inggris-India dan wanita India lainnya. Pikirannya mulai terbuka dan melihat bahwa mungkin ada banyak kehidupan lainnya daripada melakukan dendamnya.

Bawri Chhori menampilkan perjalanan seseorang untuk merefleksikan diri untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi. 

Nonton Bawri Chhori

Itulah sinopsis Bawri Chhori movie, menarik, kan? Anda bisa menyaksikannya melalui layanan streaming Vidio yang lengkap dengan bahasa Indonesia. Selain film ini, Anda juga bisa menyaksikan film India lainnya yang tak kalah seru dari Bawri Chhori movie. 

Jangan lupa juga untuk download aplikasi Vidio untuk kebebasan menonton kapan saja dan di mana saja!

Related post

Profil Shraddha Kapoor, Aktris Dengan Bayaran Termahal!

Profil Shraddha Kapoor, Aktris Dengan Bayaran Termahal!

Shraddha Kapoor – Hiburan Bollywood memang tidak akan ada habisnya. Sudah banyak nama-nama besar yang muncul karena dunia entertainment Bollywood tapi…
Rekomendasi Film Madhuri Dixit, Si Aktris Bollywood Legendaris

Rekomendasi Film Madhuri Dixit, Si Aktris Bollywood Legendaris

Film Madhuri Dixit – Bollywood merupakan sebutan dunia hiburan perfilman Hindi yang berasal dari negara India. Sudah banyak aktor dan aktris…
Rekomendasi Film India untuk Rayakan Diwali, Simak Judulnya!

Rekomendasi Film India untuk Rayakan Diwali, Simak Judulnya!

Rekomendasi Film India – Tahun ini pada 24 Oktober 2022 menjadi tahun dirayakannya perayaan Diwali. Diwali merupakan perayaan agama Hindu yang…